Tuesday, April 17, 2007

UBERSEKSUAL

Sekitar dua bulan yang lalu saya pernah terlibat pembicaraan dengan seorang teman kantor tentang perbedaan pria metroseksual dengan uberseksual, dan tadi siang ketika makan siang kami terlibat pembicaraan yang seru mengenai seorang barack obama yang sedang "naik daun" dan sempat mendapat predikat sebagai pria uberseksual.

Uberseksual, Jadi apa yang dimaksud dengan pria uberseksual?
Istilah uberseksual dicetuskan pertama kali dan dipopulerkan oleh Salzman lewat buku The Future of Men, yang ditulisnya bersama Ira Matathia dan Ann O'Reilly pada 2005. Menurut situs Wikipedia, kata uberseksual berasal dari bahasa Jerman (uber = di atas, superior) dan bahasa Latin (sexus = gender) . sifat yang menonjol pada pria uberseksual adalah rasa percaya diri yang kuat, cerdas, tanpa kompromi, dinamis, maskulin, atraktif, stylish, serta memiliki komitmen kuat melakukan hal berkualitas di semua lini kehidupan, tapi juga hangat.

Jadi jika ciri-ciri yang menonjol pada pria metroseksual adalah mapan, stylish, selalu terobsesi pada citra diri (self-image) dan gaya hidup serta penampilan fisik, maka pria Uberseksual merupakan perpaduan antara sifat gentle, rasa percaya diri yang tinggi, ketegasan, dan rasa belas kasih (compassionate). jadi kalo para pria metroseksual lebih memperhatikan perkembangan mode maka para pria uberseksual lebih memperhatikan perkembangan sosial. bila berandai-andai dan dipaksa untuk memilih antara pria metroseksual dengan pria uberseksual jelas saya akan memilih jenis pria uberseksual: karena bisa dibilang Uberseksual adalah versi 'macho' dan 'dewasa' dari lelaki metroseksual. Tak cukup semata ganteng, kaya, wangi, dan necis untuk menjadi lelaki idaman di masa-masa mendatang. Tapi, juga perlu isi otak dan karya nyata. Secara esensi uberseksual adalah kombinasi antara sifat feminin, maskulin, nilai-nilai tradisional klasik, dan intelektualitas. Uberseksual mengisi ruang-ruang kosong pada metroseksual, sekaligus merevisinya.

so, wahai para pria anda pilih menjadi seorang metroseksual atau uberseksual? dan untuk para wanita jenis pria seperti apa yang jadi impian anda? ;)


gambar dan hal terkait uberseksual diambil dari disini

8 comments:

dezz said...

hmm kalo suruh milih siih jelas uberseksual.. terkesan cowok yang sangat perfect abiss hehe..:)

btw salam kenal juga

-ndutyke said...

my man neither metroseksual nor uberseksual....

but i love him so.

*sok romantis*

tp rasanya sih dia uberseksual :p

http://noniku-momiku.blogspot.com/

nuuii said...

- nuuii@dezz
udah dapet ya model uberseksual dezz ;D

- nuuii@tyke
Ciee.. yang lagi bulan madu rasanya love melulu ;D baik-baik ya sama shinichi nya hee..hee..hee..

Anonymous said...

kalo gw apa ya?? cueksexual ada gak? kalo ada kayaknya gw yang itu dech.. ;)

btw matur tengkyu udah mampir dan ngiup di blog gw.. :) salam kenal juga :)

np said...

hmm...
definitely vote for 'uberseksual' terlebih yang macam barack obama gitu, hmm...
yummy!!!!

oia, uberseksual yg gak obsesi sama komitmen lucu juga, hahaah!!

-np-
sesama pecinta barack obama.
will he become the next president??

Unknown said...

sama! si Gentong juga bukan metro ato uberseks! but i still love him though =9

nuuii said...

nuuii@ali
Cueksexual?? wah istilah baru ya li ;D

nuuii@poetrij
Anti komitmen??kayanya bukan ciri-ciri pria uberseksual dech poet ;D
cari aja di kantor sebelah hee..hee..hee...

nuuii@kana
Percaya dech...
kana haya = Gentong lover ;D

np said...

bukan anti komitmen, hanya tidak terobsesi pada komitmen [gak agresif gitu loooh!!].
itu dua hal yang berbeda loh!! beda tipis emang [tetep gk mw dicap anti komitmen ;p]

dan itu juga ciri-2 pria uberseksual: berbesar hati untuk menanti dan memberikan waktu bagi dirinya dan pasangannya untuk sekaligus menetapkan 'hati' [hmm, ini definisi pribadi yg melenceng dr definisi uberseksual yak?!haha!]

emang d kantor sebelah ada yaakk?? kantor sebelah mana niih??

-np-