Saturday, June 27, 2009

kenali negerimu cintai negerimu

Sedikit merasa tertampar ketika berbincang tentang pariwisata di Indonesia dengan seorang teman, tak terlalu banyak tempat atau objek wisata di Indonesia yang pernah saya kunjungi atau paling tidak saya ketahui keberadaannya. memalukan... entah memang saya yang malas untuk mengenal kekayaan negeri ini atau memang tak terlalu banyak informasi tentang pariwisata indonesia yang dapat saya akses.

Jujur sebelumnya saya tak begitu tertarik untuk memperhatikan pariwisata di Indonesia karena yang terekam dalam otak saya tempat pariwisata di Indonesia itu cenderung tidak menyenangkan, sukar untuk di jangkau, kotor dan tidak aman. tapi penilaian saya tentang negatif-nya pariwisata indonesia berubah ketika minggu lalu saya dan beberapa teman sekantor mengikuti outing yang diadakan group perusahaan. ketika di beritahu bahwa kami akan menginap di suatu resort di pelabuhan ratu kami tidak terlalu bersemangat tapi dengan sedikit iming-iming bahwa selain mengunjungi pantai pelabuhan ratu kami juga akan rafting menyusuri sungai citarik, maka kami menjadi bersemangat :) awalnya saya berfikir apa sih hebatnya pantai pelabuhan ratu? tidak menarik dan kotor itulah kesan yang ada dalam pikiran saya setelah beberapa kali mengunjungi pelabuhan ratu tapi ternyata benar kata pepatah "tak kenal maka tak sayang" saya langsung jatuh cinta dengan pantai pelabuhan ratu, mungkin tidak pada sepanjang pantai pelabuhan ratu tapi paling tidak sepanjang pantai yang ada di resort tempat kami menginap di daerah cisolok sukabumi.

"masih bagus dan tidak kotor dan kenapa hampir 80% tamu resort ini WNA? sepertinya hanya kita yang WNI " kata seorang teman ketika kami berjalan di menyusuri pantai. Ya... setelah saya perhatikan penghuni resort itu kebanyakan memang adalah WNA tak hanya para bule tapi beberapa orang dari Afrika, sepertinya WNI-nya lebih suka wisata belanja, wisata kuliner atau wisata ke luar negeri dibandingkan menikmati keindahan alam negeri sendiri, padahal kalau di pikir-pikir harga kamar di resort itu tidak terlalu mahal. mungkin orang indonesia lebih suka wisata praktis tanpa petualangan atau mungkin juga karena informasi tentang tempat itu tidak terlalu banyak? ayo dinas pariwisata atau instansi pemerintahan yang menangani pariwisata, gendeng pihak swasta untuk menggalakan promosi pariwisata alam negeri ini, tapi jangan terlalu di eksplore dan dijadikan ladang bisnis tanpa memperhatikan kelestarian alamnya ya :p

Berbicara tentang keindahan pantai di sukabumi, saya sedikit penasaran dengan ujung genteng. sudah cukup lama mendengar tentang keindahan ujung genteng tapi sampai sekarang belum sempat mengunjunginya. menurut cerita dari seorang teman yang beberapa kali kesana, di ujung genteng ada tempat penangkaran penyu dan ada pantai ombak tujuh yang ombaknya sangat tinggi dan biasa dipake untuk surfing. saya berharap sekali akhir tahun ini bisa mengunjungi ujung genteng, mudah-mudahan proposalnya di setujui partner atau paling tidak saya menemukan seorang teman yang punya niat yang sama untuk mengunjungi ujung genteng ha ha ha...

Oh ya beberapa informasi tentang ujung genteng ada
geocities ujung genteng dan jangan lupa dukung pulau komodo agar menjadi menjadi satu satu NEW SEVEN WONDERS OF THE WORLD. kenali negerimu cintai negerimu :)


6 comments:

Anonymous said...

ketika di beritahu bahwa kami akan menginap di suatu resort di pelabuhan ratu kami tidak terlalu bersemangat tapi dengan sedikit iming-iming bahwa selain mengunjungi pantai pelabuhan ratu kami juga akan rafting menyusuri sungai citarik, maka kami menjadi bersemangat :)

>> kalo aku ya, diiming2i rafting? tambah gak bersemangat... hehehe...

tapi jangan terlalu di eksplore dan dijadikan ladang bisnis tanpa memperhatikan kelestarian alamnya ya :p

>> setujuuuu...!

nuuii said...

@ndutyke : rafting seru bgt lhoo tyk, nga seburuk yg dipikirin kok... temenku yg phobia Sungai dgn batu2 besar aja enjoy bgt sampe mo rafting lg... "arus liar" hebat pemandunya bs bikin orang yg tdnya takut rafting jd kecanduan *wah iklan neh gw* hehehe....

Epoy said...

Waah, seru komennya. Sayang, aku gak berani nih maen air.

nuuii said...

@Epoy : harus berani nyoba jeng *halaahh kayak iklan* :))

@azwar : salam kenal juga :)

Glory Sunarto said...

Ketauan banget kan, gw jarang buka blog :) baru mau komen sekarang deh...

Gw lagi mikir untuk ngeluangin waktu Tour de B di Indonesia... Sok tematik ya? Maksudnya? Karena gw besar di Bogor dan sekolah di Bandung, sekarang kerja di Banda Aceh, tiba-tiba gw pengen melancong ke daerah B lainnya di Indonesia. Jadi secara impulsif, pergilah gw ke Bintan bulan Mei lalu, dan sekarang sedang cari waktu untuk pergi ke Belitung dan Bukittinggi. Masa' sih Bali melulu? Bosen kali ya?

Intinya sih, Indonesia memang luar biasa indah; breathtaking view and beautiful landscape-nya nggak kalah sama Eropa :D Jadi, mari kita jelajahi Indonesia!

Oya, dan gw udah VOTE for KOMODO untuk jadi bagian 7 wonders of the world!

nuuii said...

@Riri : Ide bagus tuh glow Tour de B nya... gw sih setiap minggu Tour de B Bekasi-Bogor-Bandung =))

Ngiri sama yang udah pernah ke Eropa :p